Mom House, Kafe dan Penginapan Milik Kyuhyun Super Junior


Mom House 5


Kesuksesan Yesung membuka kafe Mouse Rabbit sepertinya membuat Kyuhyun Super Junior ingin memulai usahanya sendiri. Setelah sebelumnya membuka sebuah kafe Kona Beans bersama Leeteuk dan Sungmin, kini Kyuhyun mendirikan Mom House.

Kyuhyun Mom House 2
 Kyuhyun saat melayani pelanggan di Mom House. (cr. Secret)


Bersama keluarganya, Kyuhyun mendirikan Mom House yang merupakan kafe sekaligus penginapan di daerah Myeongdong, Seoul. Gedung enam lantai ini terbuka bagi siapa saja yang ingin menikmati suasana kota Seoul yang ramai dan modern di pusat Myeongdong.

Mom House 10
 doc. Mom House Facebook

Tempat yang diberi nama Mom House ini merupakan singkatan dari Music of Mountain House. Di tempat ini, pengunjung akan bisa menikmati suasana kafe yang nyaman, tepat istirahat, tempat berfoto, serta penginapan yang lengkap dengan fasilitas dan keamanan.

Mom House 4
 doc. Mom House Facebook

Kafe Mom House resmi dibuka tanggal 30 Agustus lalu. Pada kesempatan ini sang pemilik Kyuhyun tak luput hadir dan ikut melayani pengunjung yang datang. Dari sebuah rekaman gambar yang diambil penggemar, Kyuhyun tampak didampingi oleh karyawannya yang dengan sabar melayani pelanggan di kafe miliknya itu dengan wajah sumringah


 


Melalui website resmi Mom House dijelaskan tata cara pemesanan penginapan bagi pengunjung yang tertarik singgah di Mom House. Selain itu, tertera juga informasi mengenai lokasi dan akomodasi untuk mencapai penginapan dari bandara Incheon maupun bandara Gimpo. Ingin memberikan pelayanan terbaik tidak hanya bagi masyarakat Korea, website ini juga tersedia dalam bahasa Korea, Jepang, Inggris, dan Cina.

Mom House
 doc. Mom House Website


Penginapan Mom House akan resmi dibuka pada tanggal 16 September mendatang. Pada hari itu Jeolchin yang ingin berkunjung ke Korea dan ingin menginap di Mom House dapat melakukan pemesanan secara online.

Mom House 22
  doc. Mom House Website 

Dari beberapa foto yang diambil dari akun Facebook resmi Mom House, diperlihatkan dekorasi ruangan yang minimalis dan homey. Tentu saja tidak meninggalkan kesan dari sang pemilik, ada beberapa foto Kyuhyun dan Super Junior sehingga nuansa di Mom House tentu akan terasa akrab untuk ELF, penggemar Super Junior.

Mom House 3
 doc. Mom House Facebook


Mom House 8
 doc. Mom House Facebook


Dari informasi yang didapatkan di website, pengunjung yang menginap di Mom House dapat menikmati suasana malam yang menyenangkan. Bagian atap gedung ini menawarkan pemandangan kota yang indah dan tentu saja musik yang menyenangkan sesuai dengan namanya. Tidak hanya itu, staf di penginapan pun mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris, Jepang, dan Cina sehingga memudahkan bagi pengunjung yang menginap di Mom House.

Harga yang ditawarkan di penginapan ini cukup bersaing yaitu berkisar 30.000 – 150.000 Won atau sekitar Rp 350.000 – Rp 1.750.000 per malam. Nah bagi ELF,  tentu ini akan menjadi tempat tujuan wisata baru jika berkunjung ke Seoul. Jika beruntung, mungkin bisa bertemu dan dilayani langsung oleh Kyuhyun.






Source :salamkorea

Comments