Joo Won Pasrah di 'Tomorrow Cantabile' Dibandingkan dengan Pemeran Asli

 
 

Joo Won memang tak setengah-setengah dalam mengambil peran. Saat konferensi pers, ia mengaku sudah siap mental aktingnya di "Tomorrow Cantabile" dibanding-bandingkan fans dengan yang asli alias "Nodame Cantabile". Joo Won tak menampik memiripkan diri dengan pemeran asli yaitu Tamaki Hiroshi.

Joo Won mengaku menjadikan Kim Myung Min di "Beethoven Virus" dan Tamaki Hiroshi sebagai referensi memerankan Cha Yoo Jin. Ia bahkan mengaku sengaja membuat penampilannya semirip mungkin dengan Tamaki saat menjadi Chiaki Shinichi. "Karena ini drama yang punya banyak fans fanatik, jelas aku memiliki keinginan untuk tampil semirip mungkin dengan Tamaki Hiroshi. Aku berharap benar-benar bisa mirip," ungkapnya.

Pada kesempatan itu Joo Won juga membeberkan cukup tertekan membintangi drama ini. Tapi ia sudah siap dibanding-bandingkan. "Aku pasrah saja jika dibanding-bandingkan. Itu adalah resiko yang harus kutanggung," imbuh bintang serial "Good Doctor" ini.

"Sebenarnya aku tidak merasa bisa berakting mirip Tamaki Hiroshi. Cha Yoo Jin yang kuperankan punya karakter berbeda sekali," lanjut Joo Won. "Dibandingkan adalah hal lumrah jadi aku akan menerimanya tapi aku tidak akan terbatasi oleh hal itu."

"Nodame Cantabile" sendiri sudah memiliki beberapa season dan film karena begitu populer di Jepang. Serial tentang sekolah musik itu melambungkan nama Ueno Juri dan Tamaki yang mampu berakting kocak lebay tapi begitu serius sebagai musisi profesional. "Tomorrow Cantabile" akan tayang mulai 13 Oktober menggantikan "Discovery of Romance" di KBS.
 
 
 
 
 

Comments