Inilah Artis Korea dengan Bayaran Iklan Termahal



Seperti yang terjadi di banyak negara, beberapa artis yang menggeluti dunia entertainment, di dunia musik ataupun dunia akting pastinya akan mendapatkan tawaran untuk membintangi sebuah produk. Dengan menggunakan artis terkenal untuk mengiklankan produk, perusahaan iklan dan artis masing-masing juga akan mendapatkan keuntungan.

Hal yang sama juga telah lama mewabah di Korea, bahkan beberapa brand atau produk ternama di dunia menjalani kontrak dengan artis Korea sebagai model produk mereka.

Penggemar pasti telah menduga-duga berapa banyak bayaran yang artis Korea dapatkan saat ia menjadi model iklan untuk sebuah produk. Berikut bayaran rata-rata artis Korea dengan kontrak iklan pertahun untuk pangsa pasar domestik:

1 miliar won (sekitar 10 miliar rupiah) - Kim Soo-hyun, Lee Minho, Lee Young-ae
900 juta won (sekitar 9 miliar rupiah) - Rain
800 juta won (sekitar 8 miliar rupiah) - Jang Dong-gun, Ko So-young
700 juta won (sekitar 7 miliar rupiah) - Jun Ji-hyun, Kim Yuna, Ha Jung-woo, Kim Tae-hee
600 juta won (sekitar 6 miliar rupiah) - Park Yoochun, Jang Geun-suk, Cha Seung-won, Yoo Ah-in
500 juta won (sekitar 5 miliar rupiah) - IU, BoA, Lee Jong-suk
400 juta won (sekitar 4 miliar rupiah) - Lee Da-hae, Sung Yu-ri, Shin Se-kyung, Kim Min-hee, Ryoo Seung-bum, Jung Yong-hwa, Kim Nam-gil, Yoon Doo-joon, Lee Kikwang
300 juta won (sekitar 3 miliar rupiah) - Ji Sung, Lee Sun-kyun, Go Soo, Jung Il-woo, Lee Sang-yoon, Lee Je-hoon, Choi Minho

Bayaran diatas merupakan hasil investigasi hingga 31 Oktober 2014 (Menurut Korean Korea Economic Daily).

 
 
 
 

Comments