'Pinocchio' Terjual Rp 3 Miliar Per Episode ke Tiongkok


 

Nama Lee Jong Suk dan Park Shin Hye sepertinya menjadi penjamin kesuksesan untuk "Pinocchio". Serial SBS tersebut telah terjual ke Tiongkok dengan harga 8 kali lipat melebihi "Man From the Star".

Hal tersebut diungkap oleh tim produksi "Pinocchio" pada Senin (24/11) bahwa serial itu dibeli website Youku Tudou. Tak tanggung-tanggung, harga per episodenya mencapai USD 280 ribu atau setara Rp 3,4 miliar.

Angka tersebut mengalahkan juara terakhir, "My Lovely Girl", yang terjual USD 200 ribu per episode (Rp 2,4 miliar). Sedangkan "Man From the Star" yang "hanya" laku USD 35 ribu (Rp 426 juta) tiap episode saat terjual dulu.

Alhasil, "Pinocchio" mencetak rekor sebagai yang tertinggi diekspor ke Tiongkok. Selain itu, serial tentang dunia reporter ini menjadi yang paling banyak dicari di website-website di sana. Serial ini memang baru saja tayang di Korea dan juga mendapat rating tinggi.

Kecintaan publik pada "Pinocchio" tak lepas dari kemampuan Park Ji Ryun sebagai penulis naskah. Ia berpengalaman dalam menunjukkan hubungan pria dan musuh anak perempuannya, kelihaian menampilkan berbagai topik dan pemilihan pemeran yang jago berakting dalam naskah tulisannya.

"Respon dari Tiongkok dan negara lainnya terus meningkat," beber kru produksi. "Kami akan mengembalikan cinta fans dengan menghadirkan produksi drama lebih berkualitas." 
 
 
 
 

Comments