Uniknya SuJu Terima Kasih pada Fans di Bandara Incheon



6 November 2014, tanggal debut Super Junior ke-9 memang sudah lewat. Namun personil SuJu dan dan fans nampaknya masih dalam suasana perayaan, bahkan sebelumnya mereka menjadi trending topik di Twitter. Menariknya, Super Junior membuat cara unik untuk berterima kasih pada fans yang telah mendukung mereka selama ini.

Cara berterima kasih SuJu yang unik itu ditunjukkan ketika sedang di bandara Incheon untuk keberangkatan ke Hong Kong. Saat itu semua member berdiri berjejer dimulai dari Leader Leeteuk ke member termuda, Kyuhyun. Kemudian, secara bersamaan mereka memegang kertas bertuliskan huruf yang bila disatukan akan terbaca, "Terima kasih untuk 9 tahun".

Selain itu, Lee Donghae cs juga membawa kue ulang tahun besar berwarna biru dan putih. Pada kue tersebut tertulis, "Super Junior Ulang Tahun Ke-9". Aksi SuJu ini pun membuat fans terkejut sekaligus senang.

"Tidakkah fandom lain iri pada Elf (nama fans SuJu)? Elf selalu diperlakukan dengan sayang oleh Super Junior. Ini benar-benar cerita cinta yang indah," komentar fans dengan nada bangga. "Siapa lagi yang dapat melakukan hal seperti ini jika bukan Super Junior! Fan Service dan kreatifitas mereka melebihi semua grup K-Pop."

Super Junior berangkat ke Hong Kong dalam rangka konser "Super Show 6". Konser tersebut akan diselenggarakkan di Asia World Arena pada 8 November. Di bulan yang sama, SuJu juga akan berangkat ke Taipei, Taiwan untuk menggelar konser tersebut.
 
 
 
 

Comments