Pernah Kerja di SM, JYP dan YG, Ini Pendapat Stylist Lee Sung Shik


Lee Sung Shik yang memiliki pengalaman bekerja sebagai stylist di tiga agensi besar Korea, SM, JYP dan YG Entertainment, baru-baru ini diwawancara.

Dalam wawancara ini, ia mengungkapkan pengalamannya bekerja di tiga perusahaan tersebut dan mengungkapkan pendapat pribadinya yang mewakili masing-masing agensi. Saat berada di SM Entertainment, Lee Sung Shik menjadi stylst untuk girl grup f(x). Ia kemudian pindah ke JYP Entertainment dan menjadi stylist GOT7. Saat ini ia berada di YG Entertainment, sebagai stylist dari boy grup rookie iKON.


Ditanyakan mengenai pekerjaan yang membuatnya merasa puas hingga saat ini, Lee Sung Shik memilih YG Entertainment. Ia mengatakan, "Jika kalian bekerja di YG kalian harus membuat sebuah karya dan melalui kompetisi dengan stylist lainnya. Termasuk tim bisnis, Yang Hyun Suk secara langsung akan memberikan penilaian mereka, jika hasil karya kita dipilih maka kita akan ditunjuk sebagai stylist tetap, Ini hal yang privasi jadi aku tidak bisa menunjukkan kepada kalian, tapi hasil karya tersebut adalah hal yang paling membuatku puas."

Mengenai perbedaan YG dengan dua agensi lainnya, ia mengungkapkan, "Pada umumnya, perusahaan entertainment akan memperkerjakan kami sebagai freelancer. Namun berbeda dengan YG, karena kita akan menandatangani kontrak dengan mereka. Aku merasakan hal yang berbeda dan berpikir 'YG adalah perusahaan yang memiliki ikatan kekeluargaan yang besar.' Perbedaan lainnya ialah jika kita bekerja di perusahaan lain, kita harus berkonsultasi terlebih dahulu mengenai style yang akan kita gunakan, Namun di YG, kita bebas untuk bereksperimen dalam pemilihan gaya sesuai dengan keinginan kita."

Terakhir ia memberikan penilaian terhadap ketiga agensi, "JYP sangat jelas, rapi dan nyaman, sebuah agensi yang seperti keluarga. SM adalah sebuah perusahaan yang hanya memperkerjakan ahli dan spesialis, jadi mereka adalah perusahan yang punya mindset profesional. Sedangkan YG adalah perusahaan yang memberikanku kesempatan untuk bebas berkreasi dan mengungkapkan kreatifitasku dalam fashion. Ketiga perusahaan memiliki keunggulannya masing-masing."

 
 
 
 

Comments