Jual 80 Ribu Copy Album, Seventeen Pecahkan Rekor Taemin SHINee


 

Seventeen (II) merilis dua mini album di 2015 dengan hasil penjualan sangat baik. Tahun ini, grup beranggotakan 13 orang itu comeback dengan album "Love & Letter" dan kembali mencetak prestasi.

Berdasarkan chart album Hanteo, album "Love & Letter" yang dirilis 25 April lalu mencetak penjualan tertinggi pada minggu pertama perilisannya. Selama periode 25 April hingga 1 Mei, album tersebut total terjual sebanyak 80 ribu copy dengan versi "Love" terjual sebanyak 39.849 copy sementara versi "Letter" sebanyak 40.436 copy.

Dengan prestasi yang diraihnya ini, Seventeen berhasil memecahkan rekor penjualan album terbanyak di minggu pertama untuk 2016. Sebelumnya, rekor tersebut dipegang Taemin SHINee lewat album "Press It" yang terjual sebanyak 68.500 copy.

Sementara itu, Seventeen saat ini masih disibukkan dengan kegiatan promosi album "Love & Letter". Grup bentukan Pledis Entertainment itu tampil di berbagai acara musik seperti "Music Bank", "Music Core", "Inkigayo" dan acara musik lainnya.
 
 
 
 

Comments